JENIS – JENIS CLAMP ON AC/DC HITESTER BENTUK POCKET

Hioki CLAMP ON HiTESTER

            Untuk mengukur listrik seperti arus dan tegangan harus menggunakan instrumen khusus. Intrumen tersebut salah satunya adalah Clamp On atau Tang Ampere. Tang Ampere atau digital clamp adalah hand tool yang umum digunakan dalam bidang kelistrikan. Meski disebut tang bentuk tang ampere sedikit berbeda. Jika tang biasanya memiliki bentuk seperti huruf X, maka bentuk tang ampere lebih compact. Clamp on biasanya sering digunakan untuk mengukur arus. Namun biasanya dalam pengukurannya harus memotong rangkaian kabel agar instrument dapat dimasukan ke dalam rangkaian seri. Dalam beberapa kasus hal seperti ini tidak mungkin dan tidak efisien untuk dilakukan karena pemutusan listrik dapat menyebabkan risiko misalnya sengatan listrik.

            Clamp On atau Tang Ampere Hioki adalah alat ukur terbaik di kelasnya yang menggabungkan keahlian Hioki dalam teknologi penginderaan arus. Clamp On Hioki 3288 dan Hioki 3288-20 adalah tang ampere arus dan tegangan AC/DC yang juga mengukur kontinuitas dan resistansi, dilengkapi tuas rahang ganda dan profil ramping untuk memudahkan akses ke kabel yang padat. Seperti yang kita tahu bahwa tegangan AC merupakan singkatan dari “Alternating Current” yaitu tegangan atau arus yang berubah polaritas atau arahnya seiring waktu atau bisa dibilang arus bolak-balik. Sedangkan Tegangan DC singkatan dari “Direct Current” yaitu bentuk arus atau tegangan dalam rangkaian listrik yang searah saja. Berikut adalah symbol AC dan DC ada kelistrikan :

simbol ac dc

Simbol AC/DC

Sumber : https://images.app.goo.gl/SnELhPZe9c4LbL7V8

Simak penjelasan macam-macam Clamp On AC/DC Hitester Hioki. Pada Clamp On Hioki AC/DC Hitester ini memiliki 3 type yaitu :

Hioki CLAMP ON AC/DC HiTESTER

Jenis-jenis type Clamp On Hioki AC/DC Hitester

Sumber : https://www.hioki.com/id-id/products/clamp-meters/ac-dc-clamp/id_6049

1. Clamp On AC/DC HiTester Hioki CM 3287

    Hioki CLAMP ON AC/DC HiTESTER 3287

    Clamp On AC/DC HiTester Hioki CM 3287 berbentuk Pocket yang melakukan pengukuran akurat bahkan untuk arus kecil dalam rentang AC/DC 10,00 A. Dalam mode AC, menjamin akurasi pengukuran True RMS sebenernya untuk frequensi dari 10 Hz hingga 1kHz. Memiliki dimensi dan massa Lebar 57 mm (2,24 inci) × Tinggi 180 mm (7,09 inci) × Kedalaman 16 mm (0,63 inci), Berat 170 g (6,0 ons), Kontinuitas: (50 Ω ±40 Ω) atau kurang suara buzzer, Penahanan data, Penyimpanan daya otomatis, Nol otomatis (DC A). perunit dilengkapi dengan accessories yaitu Baterai lithium tipe koin (CR2032) × 1, Kotak pembawa 9398 ×1, Kabel uji L9208 ×1, Buku petunjuk ×1 serta Memiliki fitur – fitur keunggulan seperti :

    1. Mampu mengukur arus kecil secara akurat dengan jangkauan 10 A.
    2. Fungsi pemeriksaan tegangan, resistansi dan kontinuitas.
    3. Berbentuk pocket memudahkan dalam penggunaan saat menggunakan safety gloves.

    2. Clamp On AC/DC HiTester Hioki CM 3288

    Hioki CLAMP ON AC/DC HiTESTER 3287

    Penjepit multi-fungsi yang menyederhanakan diagnosis peralatan: Selain pengukuran arus AC/DC, alat ini juga berisi fungsi DMM untuk pemeriksaan voltase, resistansi, dan kontinuitas. Diameter clamp sebesar 35 mm (1,38 inci), tampilan LCD, maks. 4199 dgt., Kecepatan penyegaran Tampilan: 2,5 kali/dtk , Baterai lithium tipe koin (CR2032) ×1, penggunaan terus menerus 60 jam. Memiliki fitur utama yaitu :

    1. Fungsi pemeriksaan tegangan, resistansi, dan kontinuitas.
    2. Berbentuk pocket memudahkan dalam penggunaan saat menggunakan safety gloves.
    3. Gunakan Hioki 3288 untuk pengukuran arus tinggi seperti baterai darurat UPS dan motor kereta.

    3. Clamp On AC/DC HiTester Hioki CM3 288-20

    Hioki CM 3288-20 AC/DC HiTester yang digunakan untuk mengukur arus dan sebagai salah satu factor untuk mengambil keputusan dalam perbaikan atau optimalisasi sebuah daya/arus. Adapun fitur keunggulan dari CM 3288-20 yaitu :

    1. Tegangan,resistansi dan kontinuitas yang berfungsi untuk memeriksa
    2. Berbentuk pocket memudahkan dalam penggunaan saat menggunakan safety gloves.
    3. Memiliki fitur data hold, tombl penyimpanan dan zero secara otomatis
    4. Menampilkan tuas rahang ganda dan profil ramping untuk memudahkan akses ke kabel yang bergulung

    SIMBOL PADA ALAT UKUR

    simbol alat ukur

    ACCESSORIS YANG DIDAPATKAN

    aksesoris Hioki CLAMP HiTESTER

    PRINSIP KERJA CLAMP ON

    Pengukuran arus adalah salah satu prosedur yang dilakukan pada perawatan berkala suatu alat pengukuran secara konvensional mengharuskan seorang memotong kabel yang akan diukur arusnya. Tetapi hal ini tidak dapat dilakukan pada semua kondisi, misalnya pada sebuah sistem yang harus berjalan 24 jam dalam sehari. Pemotongan kabel harus dilakukan pada saat sistem dimatikan menjadi tidak efisien dalam pengerjaan dan waktu. Sekarang pengukuran dengan metode lama itu sudah mulai digantikan dengan sistem clamp. Sistem clamp menggunakan prinsip hukum Faraday yang mengatakan bahwa perubahan fluks magnet dalam sebuah kumparan akan menimbulkan arus yang akan mengalir pada kumparan itu. Secara umum, Faraday mengatakan bahwa perubahan fluks magnet dalam sebuah kumparan akan menimbulkan arus yang mengalir pada kumparan. Apabila jumlah lilitan semakin besar, maka semakin besar pula tegangan yang dapat diukur di kedua ujung kumparan itu. Tegangan yang terukur dikumparan itu biasanya dalam orde mili volt. Arus AC yang mengalir pada sebuah kabel akanmemberikan perubahan fluks, sehingga besarnya arus tersebut dapat diukur dengan menggunakan sistem clamp. Sistem clamp hampir persis dengan prinsip kerja transformator arus.

    CARA PENGGUNAAN CM 3287, CM 3288, dan CM3288-20

    Sebelum memperhatikan pada display, pastikan clamp tertutup dan tidak ada konduktor didalam clamp nya atau rahangnya. Tekan tingkat Pelepas clamp, buka clamp dan masukkan konduktor yang akan diukur ke dalam clamp. Tutup clamp; pusatkan konduktor menggunakan tanda pelurusan pada rahang lalu lihat bacaan hasil ukur di layar. Penggunaan sangat mudah dan praktis tidak harus memotong kabel konduktur untuk mengetahui arus tegangan yang mengalir serta efisiensi waktu juga. Alat ini sangat memudahkan dan membantu anda dalam bekerja.

    Oleh karena itu, setiap Clamp On memiliki spesifikasi yang berbeda dan keunggulan yang berbeda – beda tergantung dari jenis type dan range yang sudah ditentukan. Maka untuk mengetahui jenis type yang kita gunakan, kita perlu mengetahui range batas arus dan tegangan yang akan diukur agar tidak terjadi kesalahan dalam pengukuran. Karena setiap clamp on memiliki ambang batas pengukuran arus dan tegangan masing-masing dalam pengukuran sesuai spesifikasinya, jika kita keliru maka bisa terjadi bahaya pula.

    Dari penjelasan artikel diatas, Ingin tahu lebih lanjut tentang Hioki Clamp On AC/DC Hitester Pocket type CM 3287, CM 3288, dan CM 3288-20 dan bagaimana alat ini dapat meningkatkan efisiensi pekerjaan Anda? Hubungi kami sekarang melalui tombol WhatsApp di pojok kanan bawah. Radius Electric, distributor resmi Hioki, siap memberikan solusi terbaik untuk kebutuhan Anda!

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Mulai Ngobrol
    Halo, Selamat Datang Di PT. Radius Allkindo Electric
    Jika ada yang ingin ditanyakan tentang produk dan layanan kami, jangan sungkan untuk bertanya :D